Deklarasi Desa ODF di Desa Pendawan |
Pojokkata.com – Bupati Sambas H. Atbah Romin Suhaili, Lc., M.H. menghadiri kegiatan Deklarasi ODF (Open Defecation Free) Desa Pendawan Kecamatan Sambas di Desa Pendawan, Selasa 22 Desember 2020.
Dengan mengusung tema Deklarasi Desa ODF, Kita Wujudkan Lingkungan Desa Pendawan Bersih dan Sehat dalam Upaya Menciptakan Generasi Unggul dan Berkualitas.
Bupati Sambas mengapresiasi upaya semua desa didalam mendeklarasikan diri menjadi desa yang terbebas dari buang air besar disembarang tempat.
“Saya sangat bangga dengan capaian ini dan kita terus tingkatkan hingga seluruh desa di Kabupaten Sambas menjadi Desa ODF”, ucap Atbah mengawali sambutannya.
Meski terbilang lambat dalam pendeklarasian sebagai Desa ODF, Bupati yakin bahwa yakin praktek tidak BAB disembarang tempat telah sejak lama dilakukan oleh masyarakat Desa Pendawan.
Desa Pendawan merupakan desa yang ke 97 di Kabupaten Sambas dan desa ke-4 di Kecamatan Sambas yang sudah deklarasi ODF.
“Saya berharap dengan dideklarasikannya Desa Pendawan sebagai Desa ODF dapat mendorong desa-desa yang lain juga ikut mendeklarasikan, desa terbebas dari buang air besar disembarang tempat sehingga efeknya adalah bersih dan sehat” ujarnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sambas, Camat Sambas, Danramil Sambas, Polsek Sambas, Kepala Puskesmas Sambas, Kades Desa Pendawan dan Perangkat Desa Pendawan serta Tokoh Agama dan masyarakat Desa Pendawan. (Bhr)