pojokkatanews.com-Dalam upaya menumbuhkan semangat patriotisme serta memberikan pengetahuan wawasan kebangsaan bagi siswa. Camat Tebas Pimpin Upacara SMPN 1 Tebas.
Camat Tebas, Dedy Zulkarnain mengatakan sebelum Pandemi Covid-19 pihak sekolah memang selalu mengundang forkopimcam Tebas untuk menjadi pembina upacara untuk memberikan pembinaan dan motivasi kepada para siswa SMPN 01 Tebas
“Sebelumnya SMPN 01 Tebas memang setiap tahunnya rutin mengundang forkopimcam secara bergiliran sebagai pembina upacara untuk memberikan penguatan, pembinaan dan motivasi bagi peserta didik. Hanya saja dua tahun terakhir kegiatan seperti itu sempat terhenti karena Pandemi Covid-19,” katanya. Senin, (7/3/2022)
Dedy menuturkan bahwa kegiatan tersebut juga bertujuan untuk memperkenalkan para pemimpin di kecamatan Tebas kepada para siswa – siswi yang mana kehadiran para pimpinan forkopimcam yang menjadi pemimpin upacara diharapkan mampu menumbuhkan jiwa patriotisme dan wawasan kebangsaan.
“Dengan adanya kegiatan tersebut para siswa dapat mengenali dan mengetahui sosok pimpinan di wilayahnya terkhusus Kecamatan Tebas. Kehadiran kami juga diharapkan dapat memberikan semangat dan memotivasi, menumbuhkan jiwa patriotisme serta pengetahuan wawasan kebangsaan bagi siswa SMPN 01 Tebas,” tutur Dedy
Merebaknya kasus asusila yang tinggi di Kabupaten Sambas, Camat Tebas berpesan bahwa dengan ditanamkan nilai-nilai keagamaan diharapkan menjadi benteng untuk para siswa.
“Siswa harus dapat membentengi dirinya dengan nilai-nilai akhlak dan agama baik di lingkungan keluarga maupun sekolah. Siswa juga harus bijak dalam memanfaatkan gadget, dapat menyaring informasi yang layak. Pembinaan, pengarahan dan pengawasan orang tua dan guru juga mutlak diperlukan agar para siswa tidak berperilaku menyimpang,” pesan Camat Tebas.
Pelaksanaan upacara bendera di sekolah merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap senin di SMP Negeri 01 Tebas demi mewujudkan tujuan pendidikan yang mencakup nilai-nilai penanaman sikap
disiplin, kerjasama, rasa percaya diri, dan tanggung jawab yang mendorong lahirnya sikap dan kesadaran berbangsa dan bernegara serta cinta tanah air di kalangan peserta seperti yang tertuang dalam Permendikbud Nomor 22 Tahun 2018. (Nik)