Pojokkatanews.com- Camat Tebas, Dedy Zulkarnain, S.Sos., melepas peserta jalan sehat dalam rangka peringatan HUT RI ke-78 di Kecamatan Tebas yang terlaksana di halaman kantor Camat Tebas, Rabu (16/8/2023).
Pelepasan peserta jalan sehat ditandai dengan pengangkatan bendera yang mana para peserta sudah mulai memasuki area jalan sehat yang sudah ditentukan.
Rute jalan sehat dimulai dari halaman kantor camat Tebas, menuju sekaligus memutar di pasar Inceramut Makrampai dan kembali ke halaman kantor Camat Tebas.
Pihak panitia HUT RI Ke-78 Kecamatan Tebas juga sudah menyiapkan berbagai macam doorprize untuk peserta seperti Tupperware, Dispenser air hingga Kipas angin Tornado dan berbagai macam hadiah menarik lainnya.
Camat Tebas, Dedy Zulkarnain mengatakan bahwa pelaksanaan jalan sehat merupakan salah satu agenda untuk memeriahkan HUT RI Ke-78 di Kecamatan Tebas yang bisa diikuti semua kalangan.
“Ini adalah kegiatan dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia, kegiatan ini juga diikuti oleh kalangan pelajar hingga umum,” katanya.
Dedy juga menuturkan bahwa jalan sehat diikuti 147 tim dengan kategori umum, tingkat SD serta tingkat SMP, SMA dan SMK.
“Alhamdulillah peserta lomba jalan sehat terdiri dari 99 peserta umum, 17 tim kategori SD dan 31 tim kategori SMP, SMA dan SMK, mereka sangat antusias dalam kegiatan ini,” tutupnya. (Yud)