You are currently viewing Anwari Optimis DPC Gerindra Kabupaten Sambas Raih 10 Kursi Pemilu 2024

Anwari Optimis DPC Gerindra Kabupaten Sambas Raih 10 Kursi Pemilu 2024

pojokkatanews.com – Ketua Komisi IV Anwari, S.Sos., M.AP., mengucapkan selamat dan sukses kepada DPC Gerindra yang telah menggelar Rakorcab di Aula Hotel GW di Sekura, Kecamatan Teluk Keramat.

 

“Selamat dan sukses atas terselenggaranya Rakorcab DPC Gerindra Kabupaten Sambas. Rakorcab dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Rakorda DPD Gerindra Provinsi Kalimantan Barat,” Ucapnya pada Rabu (30/8/2023).

 

Anwari yang juga sebagai kader Partai Gerindra menjelaskan, selain untuk konsolidasi pada momentum Rakorcab juga membahas terkait saksi dan pemenangan Pemilu 2024 dari DPC Gerindra Kabupaten Sambas.

 

“Di dalamnya juga diberikan materi oleh Bappilu DPC Gerindra tentang saksi-saksi dan strategi pemenangan Pemilu serentak yang akan diselenggarakan 14 Februari 2024,” Jelasnya.

 

Ia berharap Prabowo yang diusung sebagai presiden dari Partai Gerindra bisa menang dan DPC Gerindra Kabupaten Sambas bisa meningkat dari 7 kursi menjadi 10 kursi di DPRD Kabupaten Sambas pada tahun 2024.

 

“Harapannya tentu DPC Gerindra Kabupaten Sambas dapat mempertahankan kemenangan di Kabupaten Sambas dan dari 7 kursi yang diduduki ditargetkan tahun 2024 menjadi 10 kursi dari DPC Gerindra Kabupaten Sambas, serta memenangkan Prabowo sebagai presiden tahun 2024 mendatang,” Tutup Anwari. (nik)

Tinggalkan Balasan