Pojokkatanews.com – Anggota DPRD Sambas Ahmad Hapsak Setiawan. SP mengingatkan masyarakat tentang bahayanya penyakit Demam Bedarah Dengue (DBD). Hal ini karena penyakit demam berdarah ini merupakan penyakit yang berbahaya dan harus tepat dalam penanganannya.
“Kita tahu bahwa peyakit DBD ini sangat berbahaya terutama saat menyerang anak-anak, bahkan orang dewasa pun jika terjangkit DBD ini juga bisa sangat berbahaya,” katanya. Jumat (6/11/2024)
Cuaca yang tidak menentu kata Hpsak juga sangat memudahkan nyamuk berkembang biak, maka dia menghimbau masyarakat untuk tetap tersedianya racun nyamuk dirumah.
“Saya berharap masyarakat juga untuk menyediakan racun nyamuk dirumah untuk langkah cepat mengusir nyamuk,” ujarnya.
Selain itu penanganan untuk mencegah berkembangbiaknya nyamuk maka diperlukan langkah pencegahan dengan menerepkan Pola 3M Plus.
“Yakni menutup tempat penampungan udara, Menguras bak mandi secara rutin, dan Mendaur ulang barang bekas yang dapat menjadi sarang nyamuk. Partisipasi aktif masyarakat sangat penting untuk mengendalikan penyebaran penyakit ini,” Pungkasnya. (Red)