You are currently viewing Sensasi Pantai Temajuk Di Penginapan Mutiara

Sensasi Pantai Temajuk Di Penginapan Mutiara

Pojokkatanews.com– Distinasi Pantai temajuk kabupaten sambas kini mulai digendrungi wisatawan. Kemajuan sektor wisata tersebut membuat banyak masyarakat setempat mengelola penginapan. Salah satunya peninapan Mutiara di Pantai Temajuk.

Lokasi penginapan Mutiara sangat stategis untuk melihat sunset maupun sunrise karena letaknya berada di tepian pantai, Selasa (14/6/2022).

Owner penginapan Mutiara Temajuk, Muazza yang dikenal Ning Affonk mengatakan bahwa Wisata ditemajuk pada umumnya tidak pernah sepi, karena pengunjung datang dari segala penjuru yang juga merupakan hasil dari promosi melalui sosial media.

“Pada hari besar, Temajuk pasti padat dan dipenuhi pengunjung, kalau untuk hari biasa itu paling tidak sabtu minggu pasti ada yang booking, tapi tidak sering paling sebulan 1 atau 2 kali,” katanya.

“Untuk pengunjung, itu kalau tidak rombongan keluarga ya anak-anak muda, asalnya dari mana saja, Sambas, Singkawang, sampai Pontianak dan diluar Kalbar, saya melakukan promosi melalui FB, IG, dan Twiter,” lanjut Ning Affonk.

Dia ikut merasa bahagia dengan hadirnya para pengunjung dipenginapannya, dibalik kegiatan Nink Affonk juga ikut serta dalam memberikan hiburan dan kegiatan-kegiatan yang dilakukan di Pantai Mutiara Temajuk.

“Saya juga senang kalau ada pengunjung, mereka terlihat bahagia, ada yang main bola, voli, panah, dan ada yang membawa kacamata renang sendiri untuk melihat indahnya terumbu karang temajuk,” ujar Owner Penginapan Mutiara Temanuk.

“Kadang mereka juga mencari ikan, mata lembu, dan kepiting di laut pada malam hari, ketika dipenginapan mereka menyanyi bersama, jadi waktu mereka tidak ada yang kosong,” sambungnya.

Ning Affonk menuturkan ada dua kegiatan besar yang digelar satu tahun sekali di Wisata Temajuk, hal tersebut untuk membuat ciri khas dan sebagai ajang untuk menghibur masyarakat Temajuk bahkan diluar Temajuk.

“Kalau hari spesial biasa ditemajuk mengadakan pesta ubur-ubur dan pesta pantai layaknya 17 agustus, dan yang paling dinantikan pengunjung itu adalah momen sanset dan sunrisenya kebetulan ditempat saya posisinya pas,” tuturnya.

Salah satu pengunjung, Dandi mengatakan dirinya betah untuk tinggal lebih lama di Penginapan Mutiara Temajuk, selain posisinya ditepi pantai, bisa melihat matahari terbit dan terbenam di satu tempat, memiliki halaman yang luas juga disediakan busur panah untuk hiburan.

“Saya suka berada disini, pikiran jadi plong rasanya tidak ingin pulang, bangun tidur langsung melihat pantai, kalau ada waktu mungkin liburan berikutnya saya akan kesini lagi,” sampainya.

Dia menuturkan bahwa jarak yang ia tempuh menuju Temajuk lumayan jauh bahkan memakan waktu 6 sampai 7 Jam dari Kecamatan Tebas, tapi Dandi merasa puas setelah sampai pada tujuan.

“Meskipun proses perjalanannya cukup panjang, tapi menurut saya indahnya temajuk setimpal untuk menggantikan lelahnya perjalanan,” tutup Dandi. (Yud)

Tinggalkan Balasan