You are currently viewing Pemkab Sambas Terbaik Berikan Layanan Publik

Pemkab Sambas Terbaik Berikan Layanan Publik

Pojokkatanews.com – Pemerintah Kabupaten Sambas berhasil meningkatkan prestasi kinerja pelayanan publik terbaik di Kalimantan Barat.

Pemkab Sambas mendapat nilai A hasil Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik (PEKPPP) dari Kemenpan RB tahun 2024.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Fery Madagaskar mengatakan, Pemkab Sambas meraih hasil pemantauan dan evaluasi kinerja penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2024 lingkup pemerintah daerah terbaik di Kalbar.

“Alhamdulillah di akhir tahun 2024 Kabupaten Sambas dapat berprestasi dan sebagai Kabupaten terbaik di Kalbar,” ungkap Sekda Fery.

Sekda Fery menerangkan, nilai Pemkab Sambas naik kelas dalam penilaian PEKPPP Kabupaten dari 2.79 tahun 2023 menjadi 4,26 dengan predikat A.

“Nilai PEKPPP Kabupaten Sambas mengalami kenaikan dari 2.79 tahun 2023 menjadi 4,26 dengan predikat A pada 2024,” ujarnya.

Capaian tersebut kata Sekda berkat kepiawaian Bupati Sambas H.Satono yang selalu menekankan pentingnya memberikan pelayanan terhadap publik masyarakat Sambas secara maksimal.

Hal ini kata Ferry Madagascar juga merupakan hasil kerja keras seluruh pejabat dan staf di lingkungan pemerintahan Kabupaten Sambas yang terus menunjukkan etos kerja terbaik.

“Terima kasih atas kinerja seluruh pejabat dan staf di lingkungan Pemda Kabupaten Sambas. Di nasional peringkat 107, di Kalbar kita nomor 1 tingkat Kabupaten,” ujarnya. (Run)

 

Tinggalkan Balasan